6.19.2009

Lele Raksasa

Pecel lele ,rasanya sangat nikmat apalagi dimakan pada malam hari, di Indonesia hewan yang satu ini sangat umum dan sering di konsumsi oleh masyarakat karena pemeliharaannya sangat mudah dan termasuk ikan yang bisa bertahan hidup dalam situasi kekurangan air. Ikan lele di indonesi umumnya berukuran 10- 20 cm untuk dikonsumsi. akan tetapi di negara Nepal di India para ahli biologi menemukan jenis ikan lele yang memiliki ukuran raksasa diatas rata-rata jenis ikan lele serupa dengan ukuran rata-rata 183 cm dan berat sekitar 70 Kg (seukuran dengan manusia) Lele jenis ini dinamakan goonch


Para ilmuwan Nepal dan India memperkirakan adanya suatu mutasi yang terjadi pada jenis ikan dan yang lebih mengerikan adalah ikanlele ini memangsa manusia,ini kasus terjadinya mutasi ini diteliti oleh ahli biologi Jeremy Wade. berdasarkan laporan dari para penduduk yang menduga-duga bahwa lele raksasa ini sering memakan sisa-sisa pembakaran mayat manusia (di nepal dfan india tradisi penguburan dan perlakuan jenasah adalah di bakar dan abunya di larung)

Berdasarkan informasi dari masyarakat tersebut hipotesa yang ditarik oleh Wede adalah mutasi terjadi akibat jenis makanan yang di santap oleh lele raksasa.

Selama bertahun-tahun, penduduk di sepanjang Great Kali yakini ada monster menakutkan yang bersembunyi di sungai yang mengalir di perbatasan India-Nepal ini. Hanya saja, mereka menganggap monster ini selalu bergerak di sepanjang aliran sungai dan mengincar orang-orang yang mandi di sungai itu. Tahun lalu, remaja 18 tahun dari Nepal hilang setelah diseret ke dalam sungai oleh sesuatu yang digambarkan sebagai ‘babi yang bentuknya panjang’.

Korban pertama serangan goonch ini diperkirakan seorang pemuda berusia 17 tahun yang juga berasal dari Nepal. Dia tewas setelah mandi di sungai itu, April 1988 silam. Para saksi mata mengatakan, mereka menyaksikan pemuda itu seperti ditarik oleh sesuatu yang kuat ke dalam sungai. Tiga bulan setelah kejadian itu, seorang anak kecil diseret ke dalam air, sementara ayahnya hanya bisa melihat tak berdaya. awalnya penduduk mengira bahwa itu adalah akibat dari ulah buaya di sungai tersebut.

Legenda Sungai Gread gandaki revers

Great Kali Gandaki River adalah sebuah sungai yang berada di perbatasan antara India dan Nepal. Alirannya bersumber dari sumber air di Pegunungan Himalaya di ketinggian 3600 mdpl. Keindahan dan kesejukan air sungai ini sudah tak perlu diragukan lagi. dan diantara keindahan dan kesejukan sungai ini masyarakat dihantaui oleh suatu legenda yang mengerikan, di sungai ini bersemayan suatu monster besar yang memangsa manusia. Legenda ini membuat penduduk merasa ngeri dan enggan beraktifitas (Mandi,cuci,kakus) di sungai tersebut.

Legenda ini bukanlah suatu cerita tanpa bukti karena berkali-kali penduduk sekitar sungai telah menjadi korban menjadi mangsa dari monster tersebut.Terakhir, pada tahun 2007, seorang pemuda Nepal berumur 18 tahun yang sedang berenang di sungai itu ditarik oleh monster misterius dan lenyap begitu saja dari permukaan air. Menurut saksi mata yang menyaksikan kejadian itu, bentuk monster itu seperti babi berukuran sangat besar.

Wade menemukan kenyataan bahwa monster pemakan manusia itu ternyata adalah sejenis ikan lele raksasa (Giant Cat Fish) yang telah mengalami perubahan DNA karena sering memakan mayat yang dihanyutkan ke sungai setelah terlebih dahulu dibakar dalam acara ritual pemakaman tradisional masyarakat setempat yang dikenal dengan nama Ritual Bagmati.

“Ikan jenis ini merupakan jenis ikan endemis sungai ini. Namun, karena telah puluhan tahun menyantap daging mayat yang dihanyutkan melalui sungai, ikan ini berubah secara genetik menjadi jauh lebih besar dari ukuran sebenarnya. Mereka menjadi ketagihan, dan mulai menjadikan daging manusia menjadi menu utama. Jadi jika lama tidak ada ritual pemakaman, ikan ini menjadi ganas dan menyerang manusia,” Wade menjelaskan.

Dalam penelitiannya, Jeremy Wade juga berhasil menangkap seekor ikan lele pemangsa daging manusia dengan ukuran 1,8 meter dan berat berkisar 73 kilogram. Menurut wade jika ikan dengan ukuran sebesar itu ketika menyerang manusia di dalam air, maka sedikit sekali kemungkinan korbannya untuk menyelamatkan diri karena bagaimanapun di air hewan ini memiliki kekuatan yang lebih jika dibandingkan manusia. Wade lalu menamakan ikan lele raksasa itu dengan nama Goonch Fish. dan menyimpulkan bahwa ikan ini mengalami mutasi dalam waktu yang lama dan terjadi perubahan pada DNA dan hormon ikan ini sehingga mengalami perkembangan yang luar biasa, mengenai makanan dari Gooch Fish sebenarnya mereka adalah pemakan segalanya akan tetapi lebih banyak adalah pemakan daging dan kanibal (pemakan sesamanya) sehingga bila kebutuhan ikan yang ada disungai ini menipis untuk mempertahakan hidup mereka maka tidak ada jalan lain untuk menyerang manusia dan ijadikan sebagai santapannya


0 komentar:

Posting Komentar

 

Tentang gw

Foto saya
Tangerang, Banten, Indonesia
saya anak Smk Negeri 2 Kota Tangerang yang ingin menjadi seseorang yang berrguna....

pembaca setia

===>> Perhatian !! terima kasih atas kunjungannya, saya membolehkan copas ( copy paste) asalkan memberikan link sumber dari blog ini yaitu http://loveuyuliana.blogspot.com dan blog ini setiap minggunya pasti di update, Tinggalkanlah jejak agar saya dapat mengunjungi anda<<===